Sukses

Rizal Ramli Sebut Desain Terminal 3 Mudahkan Penumpang

Menko Bidang Kemaritiman Rizal Ramli menuturkan ada terminal 3 di bandara Soetta dapat mendukung pertumbuhan wisatawan.

Liputan6.com, Jakarta - Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Rizal Ramli mengunjungi Terminal 3 Bandara Soekarno-Hatta Jumat siang (24/6/2016).

Dalam kunjungan ini, Rizal Ramli memberikan pujian pada bandara yang dikembangkan oleh PT Angkasa Pura II tersebut.

Rizal Ramli mengatakan, pengembangan Terminal 3  berbeda dengan bandara internasional yang lain. Jika bandara lain terminalnya dikembangkan dengan mengembangkan terminal yang sudah ada, pengembangan Terminal 3 merupakan terminal baru.

"‎Saya sering kali dari dulu ke luar negeri, karena dulu saya penasehat PBB‎. Sering datang ke airport modern memang, tapi ribet, karena rata-rata dibangun secara organik. Ada bangunan lama tambah lagi nyamping ke atas, ke kiri, jadi penumpangnya kalau datang ke situ ribet nyari ke gate berapa atau apa," kata dia di Terminal 3 Tangerang, Banten (24/6/2016).


‎Terminal 3‎ di bandara Seokarno Hatta memiliki kapasitas 25 juta orang. Rizal menuturkan dengan desain bangunan lurus maka orang akan mencari pintu keberangkatan.

"‎Sementara kita di sini 1,4 km lurus, penumpang begitu masuk dia bisa cari gate nomor berapa dengan cepat," ujar dia.

Dia menerangkan pemerintah menargetkan pertumbuhan wisatawan asing mencapai 20 juta pada tahun 2019. Dia mengatakan, terminal ini mendukung kegiatan wisata itu lantaran telah menerapkan sistem canggih guna memantau para penumpang serta barang bawaan.

"Di terminal 3, ada sistem komputer, surveilance, manusia maupun barang yang canggih. Jadi penumpang sebelum ke sini udah diketahui identitasnya 72 jam sebelumnya. Beli tiketnya pakai credit card, tujuan siapa, sama siapa. Barang juga setiap barang dikasih barcode, begitu masuk nggak perlu diperiksa orang lagi, dimonitor sistem kalau ada resiko ada bom direject," ujar dia. (Amd/Ahm)
 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini