Sukses

Ingin Nikahi Gadis Impiannya, Pria Ini Harus Bayar Rp 250 Juta

Uang dengan nilai fantastis tersebut ternyata merupakan syarat yang harus dipenuhi oleh calon mempelai pria sebagai bagian dari tradisi.

Liputan6.com, Beijing - Keinginan Zhang Hu untuk bisa menjalin hidup berumah tangga ternyata bukanlah hal mudah untuk diwujudkan. Demi bisa meminang wanita pujaannya, pria asal China ini harus mengeluarkan uang tak sedikit.

Melansir Scmp.com, Selasa (9/1/2017), uang senilai 130 ribu yuan atau setara dengan Rp 250 juta harus ia berikan. Uang dengan nilai fantastis tersebut ternyata merupakan syarat yang harus dipenuhi oleh calon mempelai pria.

Sebagai bagian dari tradisi pernikahan di China, seorang pria harus memberikan sejumlah uang untuk dapat menikahi gadis yang diinginkannya. Parahnya lagi, uang 'syarat' tersebut terus meningkat seiring berjalannya waktu.

Zhang Hu, yang lahir dan tumbuh dari keluarga dengan ekonomi miskin akhirnya harus melakukan berbagai cara untuk mendapat uang dalam jumlah besar. Ayah Zhang Hu, Yet Zhang dikabarkan meminjam uang sebesar 150 ribu yuan untuk bisa membayar syarat pernikahan tersebut.

"Saya tinggal di desa yang sebagian besar penduduknya orang miskin. Jarang ada wanita yang ingin menikah dengan pria dari desa ini," tutur Zhang.

Zhang juga mengungkap bahwa semakin miskin kekayaan yang dimiliki oleh calon mempelai pria, maka semakin tinggi uang syarat yang ditentukan oleh wanita.

Related image

Kasus seperti ini ternyata bukanlah yang pertama kali terjadi di China. Seorang pria China bernama Liu mengaku menghabiskan seluruh tabungan yang disimpannya sejak remaja untuk menikahi gadis pujaannya.

Liu menikahi gadis idamannya itu pada 2013 di desanya. Pernikahan tersebut memakan biaya yang cukup mahal, menimbang Liu bukanlah orang yang berada.

"Aku menghabiskan uang sebanyak 200 ribu yuan atau setara dengan Rp 392 juta untuk pernikahan kami," kata Liu.

Lebih dari itu, Liu juga harus membayar uang dalam jumlah mahal sebagai bagian dari tradisi pernikahan China.

"Sebanyak 85,800 yuan atau 167 juta untuk keluarga istriku, 20 ribu yuan atau Rp 39 juta untuk perhiasan. Saat keluarganya berkunjung, mereka juga minta 10 ribu yuan atau Rp 19 juta lagi, lalu aku memberikan tambahan 30 ribu yuan atau Rp 58 juta. Sisa 60 ribu yuan atau 117 juta untuk resepsi pernikahan," kata dia.

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.