Sukses

Permasalahan Energi RI Masih Menumpuk

Indonesia dinilai masih memiliki setumpuk permasalahan di sektor energi.

Indonesia dinilai masih memiliki setumpuk permasalahan di sektor energi. Padahal energi merupakan faktor utama pendorong pembangunan nasional.

Ketua Komisi VII Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) Sutan BHatoegana mengatakan, sebagai pendorong pembangunan nasional, ketahanan energi harus didukung. Pasalnya kebutuhan energi akan terus tumbuh di masyarakat.

"Mendukung pembangunan nasional berkelanjutan, maka kebutuhan energi diperkirakan akan terus mengalami peningkatan. untuk memenuhi diperlukan pasokan energi fosil mupun non fosil," kata Sutan, saat mebacakan laporan Komisi VII DPR RI dalam sidang Paripurna di Gedung DPR Jakarta, Selasa (28/1/2014).

Namun, pada kenyataannya masih banyak persoalan yang melilit ketahanan energi Indonesia. Ironisnya, negara ini sebenarnya salah satu lumbung energi terbesar di dunia. Sebab itu pengolahan energi harus dilakukan dengan hati-hati.

"Pengolahan belum optimal karena ekspor masih jadi devisa, sebagai bahan bakar maupun industri masih belum terpenuh secara optimal," ungkap Sutan.

Permasalahan lain yang masih menumpuk adalah belum efisiennya penggunaan energi, subsidi energi yang belum tepat sasaran, harga enegi yang belum sesuai keekonomian, terbatasnya kemampuan energi nasional dan rendahnya akses energi oleh masyarakat. "Selain masalah tersebut ada setumpuk permasalahan, belum efisien," tegas dia.

Dia pun menilai perlu ada arahan untuk menjamin energi nasional. Hal ini telah tertuang dalam Kebijakan Energi Nasional. (Pew/Nrm)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.