Sukses

Ini Lima Wilayah yang Sekolahnya Belum Teraliri Listrik

Pemerintah akan menjadikan tempat penyelenggaraan pendidikan sebagai hub untuk menumbuhkan listrik dengan basis energi baru.

Liputan6.com, Jakarta - Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Dasar dan Menengah  mencatat ada 17.520 atau 8,4 persen sekolah belum teraliri listrik dari 208 ribu sekolah yang ada.

Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Dasar dan Menengah,  Anies Baswedan mengungkapkan lima wilayah yang sekolahnya paling banyak belum teraliri listrik yaitu Papua baru 55 persen teraliri listrik, Sulawesi Barat 63 persen, Papua Barat 66 persen, Nusa Tenggara Timur (NTT) 70 persen dan Kalimantan Barat 71 persen

"Di data total SD, SMP, SMA dan SMK maka yang listriknya rendah secara persentase ada lima daerah yang paling rendah," kata Anies, di Kantor Kementerian Energi Sumber Daya Mineral (ESDM), Jakarta, Jumat (20/3/2015).

Anies mengungkapkan, sekolah yang tidak mengalami posisi terendah tersebut menunjukan wilayahnya mengalami ketertinggalan pembangunan. "Sekolah yang tidak teraliri listrik adalah di daerah yang tertinggal pembangunannya," ungkapnya.

Anis menambahkan, untuk wilayah paling banyak sekolah yang sudah teraliri listrik adalah Jawa Tengah 97 persen, Bangka Belitung 96 persen, Derah Istimewa Yogyakarta 96 persen, Jawa Barat 95 persen dan Jawa Timur 95 persen.

Menteri ESDM Sudirman Said mengatakan, untuk mengurai permasalahan tersebut, bisa diterapkan pemanfaatan Energi Baru Terbarukan (EBT) pada sekolah yang berada di wilayah terpencil. Lantaran wilayah tersebut sulit dijangkau infrastruktur kelistrikan.

"Ada kebutuhan dan saya rasa di daerah terpencil. Kami akan jadikan titik-titik tempat penyelenggaraan pendidikan sebagai hub untuk menumbuhkan listrik dengan basis energi baru," ujar Sudirman. (Pew/Ahm)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

  • Listrik adalah daya atau kekuatan yang dapat digunakan untuk menghasilkan panas, cahaya, atau untuk menjalankan suatu mesin.

    Listrik

  • sekolah

Video Terkini