Sukses

Menteri ESDM Bentuk Tim Percepatan Proyek Listrik

Unit pelaksana program pembangunan ketenaga listrikan sebagai project management office untuk percepat proyek ketenagalistrikan.

Liputan6.com, Jakarta - Kementerian Energi Sumber Daya Mineral (ESDM) membentuk unit pelaksana program pembangunan ketenaga listrikan sebagai project management office (PMO) untuk mempercepat proyek ketenagalistrikan.

Menteri ESDM, Sudirman Said mengatakan, unit kerja tersebut dikomandani oleh dua orang yang telah berpengalaman, yaitu Mantan Direktur PT PLN (Persero) Nur Pamudji dan Anggota Unit Kerja Presiden Bidang Pengawasan dan Pengendalian Pembangunan (UKP4) Agung Wicaksono.

"Pak Nur punya latar belakang pengalaman menghadapi tantangan. Mas Agung UKP4 biasa mengurai bottle neck.  Sumbangan dua orang ini kunci pembangunan tata kelola kelistrikan," kata Sudirman, di Pudiklat Ketenaga Listrikan EBTKE, Ciracas Jakarta, Selasa (13/1/2015).

Sudirman mengungkapkan, unit kerja tersebut bertugas untuk mengurai berbagai sumbatan pembangunan ketenaga listrikan, dengan menjembatani koordinasi antar pemangku kepentingan.

"Unit ini baru sambil jalan kita cari formatnya, dari awal jadi pengelola multi stakeholder, tapi menjembatani mengurai sumbatan. Jadi koordinasi sumbatan fasilitasi," ungkapnya.

Menurut Sudirman, tim tersebut tidak hanya juga mengurai pembangunan infrastruktur ketenaga listrikan yang dilaksanakan PT PLN (Persero) tetapi juga proyek yang dibangun pengembang listrik swasta Independent Power Producer (IPP).

"Kalau Pak Widyawan seluruh ESDM unit ini seluruh kelistrikan. Target PLN dicapai IPP juga," pungkasnya. (Pew/Ahm)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.