Sukses

Laju IHSG Menguat, Simak Tujuh Saham Pilihan

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) akan bergerak di kisaran 4.445-4.560 pada Rabu pekan ini.

Liputan6.com, Jakarta - Laju Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) berpotensi melanjutkan penguatan pada perdagangan saham Rabu pekan ini. Penguatan IHSG itu asal ditopang oleh nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) yang bergerak stabil.

Analis PT Asjaya Indosurya Securities William Suryawijaya menuturkan IHSG sedang menguji level support 4.445 dan resistance 4.560. Harga minyak yang sempat tertekan memberikan pengaruh pada pergerakan bursa saham, termasuk IHSG.

"Pola pergerakan naik IHSG sedikit terhambat. Namun melihat pergerakan nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat yang bergerak cukup stabil maka rentang pergerakan dari IHSG memiliki potensi menguat," tutur William dalam ulasannya, Rabu (27/1/2016).

Sementara itu, analis PT HD Capital Tbk Yuganur Widjanarko menuturkan pihaknya melihat koreksi regional tak banyak pengaruhi pola jangka pendek dan menengah untuk IHSG. Pergerakan IHSG mencoba mengetes level resistance di 4.600.

"IHSG akan bergerak di kisaran 4.470-4.330-4.250 dan resistance 4.570-4.650-4.750-4.870," kata Yuganur.

Rekomendasi Saham

Yuganur memilih sejumlah saham yang dapat diperhatikan pelaku pasar pada Rabu pekan ini. Saham-saham itu antara lain PT Bank Mandiri Tbk (BMRI), PT Bumi Serpong Damai Tbk (BSDE), PT Astra International Tbk (ASII), dan PT PP Property Tbk (PPRO).

Adapun William memilih saham ASII, PT Bank Negara Indonesia Tbk (BBNI), PT Jasa Marga Tbk (JSMR), dan PT Kimia Farma Tbk (KAEF).

Rekomendasi Teknikal

Yuganur memilih saham PT Astra International Tbk untuk dicermati pelaku pasar. Secara teknikal, pola perbaikan jangka pendek dan menengah saham PT Astra International Tbk dapat digunakan sebagai akumulasi untuk melanjutkan kenaikan jangka pendek dan menengah untuk level berikutnya Rp 6.250-6.500.

Ia merekomendasikan masuk saham ASII di level pertama Rp 6.100, level kedua Rp 6.025, dan cut loss point Rp 5.925. (Ahm/Igw)

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Video Terkini